Pages

Tumor (part 1) - Introduction

KANKER adalah penyakit akibat pertumbuhan tidak normal dari sel-sel jaringan tubuh yang berubah menjadi sel kanker. Dalam perkembangannya, sel-sel kanker ini dapat menyebar ke bagian tubuh lainnya sehingga dapat menyebabkan KEMATIAN.. [YKI - 2012]


Apa bedanya dengan TUMOR?
Menurut beberapa sumber bacaan yang saya pelajari, dan juga merujuk pada diskusi dengan beberapa rekan medis (mahasiswa FK maupun dokter umum dan spesialis), di dunia kedokteran hanya dikenal istilah MASSA atau TUMOR.


Nah, selanjutnya apa itu TUMOR?
Tumor merupakan sekelompok sel-sel abnormal yang terbentuk hasil proses pembelahan sel yang berlebihan dan tak terkoordinasi. Tumor dibagi menjadi 2 golongan, yaitu tumor jinak (benign) dan tumor ganas (malignant). Perbedaan utama di antara keduanya adalah bahwa tumor ganas lebih berbahaya dan fatal, sesuai dengan kata 'ganas' yang menyandingnya. Tumor ganas inilah yang kemudian populer dikenal dengan istilah KANKER!






PERTUMBUHANnya...
Tumor ganas tumbuh relatif lebih cepat karena lebih aktif dan agresif. Akibatnya, jika di permukaan tubuh, akan tampak tumor membesar dengan cepat dan seringkali di puncaknya disertai dengan luka atau pembusukan yang tidak kunjung sembuh. Luka menahun ini diakibatkan suplai nutrisi kepada sel-sel tumor tidak mampu mengimbangi lagi sel-sel tumor yang jumlahnya sangat cepat berlipat ganda, sehingga sel-sel yang berada di ujung tidak mendapat nutrisi dan mati. Jadi, hati-hati jika memiliki luka yang kotor dan tidak kunjung sembuh dengan pengobatan, bahkan bertambah luas.


PERLUASANnya...
Tumor jinak tumbuh secara ekspansif atau mendesak, tetapi tidak merusak struktur jaringan sekitarnya yang normal. Hal ini dikarenakan tumor jinak memiliki kapsul yang membatasi antara bagian sel-sel tumor yang abnormal dengan sel-sel normal. Sedangkan pada tumor ganas memang tak berkapsul, sehingga tumbuhnya infiltratif atau menyusup sembari merusak jaringan di sekitarnya. Inilah awal mula dikenal istilah KANKER, dimana untuk pertama kalinya pertumbuhan semacam ini ditemukan oleh Hippocrates - bapak ilmu kedokteran - dan beliau menamakan sebagai cancer (bahasa latin dari kepiting), karena menurutnya proses infiltratif seperti demikian menyerupai bentuk capit kepiting. Akibat proses infiltratif tersebut, maka jaringan di sekitar tumor ganas seringkali rusak, dan jika jaringan yang diinfiltrasi itu berupa pembuluh darah maka tumor jenis ini dapat menimbulkan gejala perdarahan. Contohnya, pada kanker paru salah satu gejalanya adalah batuk darah.


Metastasis...
Metastasis merupakan anak sebar, artinya kemampuan suatu jaringan tumor untuk lepas dari induknya dan menempel serta mampu hidup dan berkembang lebih lanjut pada jaringan tubuh lain yang letaknya jauh dari jaringan tumor induk. Misalnya kanker payudara dapat bermetastasis hingga ke paru-paru dan menyebabkan gangguan proses pernapasan. Jalur metastatis bisa melalui aliran darah, aliran limfe, maupun proses terlepas/terjatuh langsung menempel pada tempat tertentu. Metastasis hanya terjadi pada tumor ganas. Tumor jinak tidak pernah bermetastasis. Oleh karena metastasis inilah maka tumor ganas dapat berakibat fatal terhadap penderitanya.
Contoh kasus yang pernah saya dengar adalah pada saat saya menemui penderita Retinoblastoma, tumor ganas yang berkembang di sel retina mata (jaringan mata pendeteksi cahaya) yang berkembang dengan cepat dan menyebabkan kebutaan karena ketidakmampuannya menangkap cahaya. Pihak keluarga menceritakan bahwa sebelumnya pernah ada kasus serupa, dimulai dari retina hingga berkembang ke jaringan lunak tulang belakang.


*Subhanallah....


"... apabila Dia menghendaki sesuatu, hanyalah berkata kepadanya "Jadilah!", maka terjadilah ia. Maka Maha Suci (Allah) yang di tangan-Nya kekuasaan atas segala sesuatu dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan." [Q.S. 36 : 82-83]


Tumor jinak umumnya dengan dioperasi secara tepat jarang untuk kambuh lagi. Sedangkan tumor ganas memiliki kekambuhan lebih tinggi dikarenakan proses pembedahannya sulit untuk benar-benar tuntas dikarenakan memang jaringan abnormal ini tidak berkapsul sehingga sulit untuk dibedakan dan dipisahkan dari jaringan normal sekitarnya yang sudah diinfiltrasi. Selain itu tumor ganas tahap lanjut umumnya penyebaran sudah lebih luas bahkan sudah bermetastasis jauh sehingga operasi adalah tidak mungkin menyembuhkan lagi karena sel-sel ganas sudah ada hampir di setiap bagian tubuh.


"... apabila Dia menghendaki sesuatu, hanyalah berkata kepadanya "Jadilah!", maka terjadilah ia. Maka Maha Suci (Allah) yang di tangan-Nya kekuasaan atas segala sesuatu dan kepada-Nya-lah kamu dikembalikan."


Saya sangat percaya pada KEBESARAN Allah SWT. Dalam kondisi apapun, Allah selalu membersamai kita, dan selalu yang terbaiklah yang dipilihkan-Nya untuk kita...
Bagaimanapun, tidak boleh ada kata putus asa! Perjuangan tak kenal akhir, itulah yang selalu orang tua saya ajarkan, bukan hanya teori secara lisan yang mereka sampaikan, tetapi semuanya tertuang dalam sikap keseharian....




>> to be continued...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan buat curcol Anda tentang postingan ini :)

terima kasih atas komentarnya
riza